Forum Pariwisata Solo Raya Bahas Rencana Aksi Tahun 2023

Bahas laporan kegiatan tahun 2022 dan rencana aksi 2023. Forum pariwisata solo raya adakan pertemuan.
.
Forum pariwisata solo raya merupakan forum komunikasi pemasaran wisata beranggotakan 7 kab/kota se-solo raya. Selasa (8/11) Kabupaten Klaten berkesempatan menjadi tuan rumah dalam pertemuan forum pariwisata solo raya, agenda pertemuan bertempat Tirto Mili desa wisata desa pasung kecamatan wedi kabupaten klaten.
.
Kepala Bidang Pariwisata Dinas Budporapar Klaten, Purwanto, S.Sos, M.Si dalam sambutan pembukaan rapat forum pariwisata solo raya mengenalkan potensi Desa Wisata Pasung yang menjadi lokasi pertemuan kepada anggota forum pariwisata se-solo raya bahwa desa wisata pasung memiliki potensi wisata pertanian dan perkebunan buah yang dilakukan secara organik natural sehingga kesan pedesaan masih kental terasa, selain itu desa wisata pasung juga memiliki resto tirto mili dengan hiburan kolam pemancingan yang manjakan mata pengunjung, bila dapat ikan bisa llangsung bisa diolah menjadi makan lezat."kata purwanto"
.
Ketua Harian Forum Pariwisata Solo Raya, Rini Kusumandari Dinas Pariwisata Surakarta menyampaikan dalam rapat pertemuan terfokus laporan kegiatan pelaksanaan pemasaran tahun 2022 yang telah terselenggara kegiatan roadshow destinasi wisata,  pembuatan video promosi  pariwisata solo raya dan kegiatan study belajar desa wisata guna dalam mengelola desa wisata di masing-masing kab/kota se-solo raya."ujar rini"